Kunci Kombinasi

CARA MENGGANTI NOMOR KOMBINASI BRANKAS


CARA MERUBAH NOMOR KOMBINASI

  • Dua tanda indeks tercetak pada dial ring seperti tertera di atas.
  • Gunakan tanda indeks A untuk membuka kunci dan tanda indeks B untuk mengganti kombinasi.
  • Putarlah selalu dial dengan perlahan-lahan dan seimbang.
  • Satu putaran harus selesai setiap kali Anda meratakan nomor kombinasi dengan tanda indeks.
  • Jangan putar mundur untuk mengimbangi pemutaran nomor yang berlebihan.
  • Jika Anda memutar nomor kombinasi melewati tanda indeks, maka Anda harus memulai kembali urutannya dari awal.

CARA MEMBUKA NOMOR KOMBINASI BRANKAS



Membuka Kunci [3 Wheeled Model]
Sampel dengan menggunakan nomor kode pabrik: 10-20-30
  1. Putar dial berlawanan arah jarum jam sebanyak 4 [empat] putaran, dengan meratakan angka 10 dengan tanda indeks A sebanyak empat kali.
  2. Putar dial searah jarum jam sebanyak 3 [tiga] putaran, dengan meratakan angka 20 dengan tanda indeks A sebanyak 3 kali.
  3. Putar dial berlawanan arah jarum jam sebanyak 2 [dua] putaran, dengan meratakan angka 30 dengan tanda indeks A sebanyak dua kali.
  4. Putar dial perlahan-lahan searah jarum jam sampai dial berhenti. [mentok/tidak dapat diputar lagi].